Sunday, May 5, 2013

PENGELOLAAN KARIR




Berbicara tentang pengelolaan karir tentunya seseorang mesti terlebih dahulu mengenali potensi diri serta dari waktu ke waktu menambah pengetahuan dan wawasan, mengembangkan berbagai keterampilan serta mengikuti berbagai perkembangan yang terjadi dalam perusahaan dan industri serta mencoba mengetahui prediksi arah perkembangan di dalam serta  di luar industri yang memiliki keterkaitan.  Namun demikian, kesuksesan dalam bidang karir seperti juga dalam bidang-bidang kehidupan lainnya akan lebih mudah diraih jika diawali dengan penetapan sasaran-sasaran.

Pengelolaan karir seperti juga pengelolaan perusahaan memerlukan strategi untuk dapat dengan efektif serta efisien menjalankan langkah-langkah yang dibutuhkan guna merealisasikan sasaran-sasaran yang telah ditetapkan. Dan untuk dapat menyusun sasaran-sasaran dan strategi yang tepat guna merealisasikannya akan diperlukan evaluasi berkala terhadap  berbagai pencapaian dalam karir anda.

Banyak orang masih berpikir bahwa strategi hanya diperlukan untuk jangka waktu menengah dan panjang sehingga seringkali orang-orang hanya melihat periode satu tahun ke depan dalam pengelolaan karir mereka. Demikian pula sebaliknya, mereka yang berupaya untuk melihat jauh ke depan dalam menyusun strategi pengelolaan karir juga perlu untuk menyesuaikan strategi mereka dengan adanya perkembangan teknologi yang demikian pesat karena faktor keusangan strategi yang diakibatkan oleh kurangnya mempertimbangkan faktor perkembangan teknologi justeru dapat menghambat karir mereka. Oleh karena itu yang sebaiknya dilakukan adalah menambah frekwensi evaluasi atas strategi yang sedang dan akan dipergunakan untuk dapat merealisasikan sasaran-sasaran antara maupun sasaran-sasaran jangka panjang yang ingin diraih.

Faktor di luar diri sendiri seperti perkembangan teknologi, posisi perusahaan dalam industri serta masa depan industri dalam perekonomian nasional dan dunia memang penting untuk diperhatikan tetapi kesuksesan dalam mengelola karir anda akan juga sangat tergantung kepada pengembangan berbagai kemampuan dan keterampilan diri sendiri yang tentunya akan menjadi faktor utama yang dilihat oleh perusahaan tempat anda bekerja saat ini atau ketika anda ingin mengembangkan karir anda di perusahaan lain.



Kesuksesan adalah sasaran yang paling tidak ego-sentris karena anda tidak dapat mencapai kesuksesan tanpa membantu orang-orang lain.
(Paul J. Meyer)


Berbicara tentang fokus pada pengembangan berbagai kemampuan diri untuk dapat meraih kesuksesan melalui karir yang cemerlang, perlu anda memperhatikan juga pengembangan kemampuan orang-orang yang ada di bawah pimpinan anda. Hal ini seringkali terlewatkan karena banyak orang yang berhasil menempati posisi sebagai pemimpin secara otodidak akan berpikir bahwa pengembangan kemampuan dan keterampilan diri merupakan tanggung jawab masing-masing orang. Dengan mengembangkan orang-orang yang berada di bawah kepemimpinan anda, kesempatan untuk dapat mengembangkan karir anda justeru akan menjadi semakin terbuka karena perusahaan tentu pada akhirnya akan melihat pada hasil kerja anda dan tim secara keseluruhan dan tidak hanya pada kemampuan, keahlian serta keterampilan yang anda miliki secara individual.

Pengelolaan karir adalah sebuah proses berkelanjutan sepanjang hidup anda dalam mengalokasikan berbagai sumber daya yang anda miliki termasuk pengelolaan waktu lewat penetapan prioritas dalam upaya anda meraih sasaran-sasaran yang telah anda tetapkan untuk mencapai berbagai posisi dan status sosial penting dalam masyarakat yang anda inginkan sepanjang perjalanan karir anda.

Seperti dalam penyusunan strategi, pengelolaan karir untuk dapat menaiki anak-anak tangga hingga ke puncak karir yang anda inginkan  bukan merupakan sebuah kegiatan sekali jadi melainkan merupakan sebuah proses yang berkesinambungan yang sangat diperlukan agar anda mampu beradaptasi dengan perubahan-perubahan yang sangat cepat dalam abad ke 21 ini.
Setelah menetapkan sasaran-sasaran, strategi dan langkah-langkah pelaksanaan  yang perlu anda evaluasi secara berkala dalam waktu 6 atau 3 bulan atau bahkan kurang dari waktu tersebut apabila memang diperlukan karena adanya perubahan drastis dan mendadak dalam lingkungan perusahaan dan/atau industri, anda perlu memiliki disiplin dalam pengembangan berbagai kemampuan dan keterampilan diri ditambah dengan pengembangan tim yang anda pimpin sehingga tentunya akan memungkinkan anda dan tim menunjukkan kinerja yang tinggi dan konsisten.

Dalam abad informasi dimana teknologi sudah sangat memudahkan orang untuk saling terhubung satu sama lain melalui berbagai perangkat elektronik, maka hubungan atau relasi/koneksi menjadi salah satu hal penting yang perlu dimiliki dalam hal pengembangan karir. Hubungan yang baik tidak saja akan membantu anda dalam menjalankan rencana-rencana tetapi juga dapat merupakan sumber informasi tentang perkembangan di luar perusahaan dan bahkan di luar industri perusahaan tempat anda mengembangkan karir. Sehingga anda sangat perlu untuk selalu terhubung dan memiliki kemampuan untuk dapat membangun hubungan yang baik. Namun demikian banyak orang keliru mengartikan jaringan atau lebih sering disebut dengan network sebagai seberapa banyak orang-orang penting dan sukses yang bisa ada dalam daftar kontak mereka. Dengan kinerja yang tinggi dan konsisten, maka anda tidak akan perlu terlalu mencari kesana kemari untuk mencari kesempatan-kesempatan untuk pengembangan karir anda tetapi anda yang justeru akan dicari sebab seperti sering dikatakan bahwa bukan seberapa banyak orang penting yang mesti anda kenal melainkan berapa banyak orang penting yang mengenal anda.”

Anda perlu memiliki visi, misi dan nilai-nilai yang akan mengarahkan anda secara benar dalam melakukan investasi sumber-sumber daya yang dimiliki maupun dalam mengupayakan untuk mendapatkan sumber daya tambahan serta pengembangan kapabilitas dan kualitas diri sehingga dapat dengan lebih leluasa mengikuti perubahan dan perkembangan zaman. Visi tersebut mesti cukup luas dan luwes namun tetap spesifik sehingga bisa secara mudah dijadikan acuan strategi dan lewat penetapan sasaran-sasaran jangka pendek, menengah dan panjang anda akan dapat meraih kesuksesan dalam meniti karir.

Apabila anda belum sempat melakukan evaluasi berkala atas perjalanan karir anda karena berbagai kesibukan yang anda pikir lebih penting dan mendesak atau karena alasan-alasan lainnya, segeralah melakukannya karena pengelolaan karir adalah sebuah proses pembelajaran sepanjang usia hidup kita. Lakukan juga evaluasi atas pencapaian anda dalam bidang-bidang kehidupan lainnya yaitu fisik & kesehatan, keluarga & rumah-tangga, sosial & budaya, spiritual & etika, kejiwaaan & pendidikan.  

Kesuksesan dalam karir tentu dapat memberikan jaminan finansial namun untuk dapat memiliki hidup yang seimbang dan bahagia, anda perlu melakukan evaluasi atas semua bidang kehidupan, mengembangkan berbagai kemampuan diri anda yang diperlukan untuk dapat mencapai sukses di semua bidang kehidupan yang tentu akan menentukan kualitas kehidupan anda secara keseluruhan.


No comments: