Friday, September 16, 2011

Gurulah Pelita, Penerang Dalam Gulita, Jasamu Tiada Tara


Kemarin saya berpartisipasi dalam kegiatan sosial Lions Clubs Indonesia yang dihadiri oleh lebih dari 300 guru-guru sekolah menengah di Jakarta . Saya menceritakan kepada mereka bahwa selain memiliki orang tua dan keluarga yang sangat baik, teman-teman sejati saya, serta orang-orang lain yang saya pernah bertemu dan belajar dari di perusahaan2 dimana saya pernah bekerja maupun di masyarakat, saya benar-benar merasa begitu diberkati karena memiliki guru-guru yang sangat berjiwa pengabdian sejak SD, SMP, SMA, Perguruan Tinggi dan bahkan di program master, Kepada guru-guru yang hadir kemarin tersebut saya berbagi pengalaman saya sendiri sebagai murid dari para guru yang telah mengajarkan kepada saya banyak hal bukan hanya ilmu namun tentang kehidupan..Melalui sebuah video berdurasi pendek yang menceritakan tentang bagaimana seorang guru selayaknya bersikap dalam memahami anak-anak didik mereka, saya mengharapkan bahwa mereka juga akan berusaha untuk menjadi guru-guru yang hebat seperti guru-guru yang saya miliki.

Cukup sering manakala kita melakukan tindakan yang tulus dalam hubungan kita dengan orang-orang lain, mereka kemudian juga memilih untuk melakukan hal yang sama terhadap kita. Namun, pernahkah kita melakukan sesuatu yang baik untuk orang lain tanpa mengharapkan imbalan apa pun? Apakah kita pernah sungguh-sungguh berusaha melakukan sesuatu yang terbaik untuk keluarga kita, teman-teman kita, rekan kerja, karyawan-karyawan kita atau bahkan untuk orang-orang yang baru saja kita jumpai tanpa mengharapkan bahwa mereka juga akan memberikan setidaknya perlakuan yang sama kepada kita? Apakah kita murah hati kepada orang lain? Ini semua adalah tentang memberi, bukan mengambil. Ini adalah tentang perasaan hati dan bukan pemikiran logika. Hal-hal yang sederhana namun membuat pengaruh yang luar biasa besar.

Seperti guru-guru yang dengan tulus melaksanakan tugas mereka, kita tidak pernah bisa mengetahui secara pasti dampak yang mungkin diakibatkan oleh tindakan yang kita lakukan ataupun tidak kita lakukan pada kehidupan orang-orang lain, namun mari mulai hari ini kita melakukan hal-hal yang berarti bagi kehidupan orang lain.

No comments: