Friday, January 24, 2014

PEMIMPIN YANG ANTUSIAS




Selalu bersikap positif


Siapa saja bisa
ceria ketika segalanya berlangsung lancar. Pertanyaannya adalah, ketika keadaan benar-benar menguji kemampuan anda dalam meraih kinerja tinggi sebagai seorang pemimpin, apakah anda akan dapat memenuhinya? Apakah anda akan menjadi panutan yang tepat bagi para bawahan anda?


Perubahan bisa menjengkelkan, membingungkan, dan menimbulkan tekanan. Jadikanlah perubahan sebagai sebuah
ujian atas ketahanan emosional anda.

Perlakukan perubahan organisasi sebagai sebuah
tantangan pribadi. Temukan peluang-peluang yang dimunculkan oleh perubahan.

Anda tidak perlu menjadi orang yang sangat optimis, atau mengabaikan realitas dari berbagai situasi yang mengganggu, untuk bisa menampilkan diri anda sebagai orang yang memiliki
pola pikir positif.

Sikap anda adalah salah satu dari beberapa hal yang keseluruhannya ada di bawah kendali anda.

Sebagai seorang manajer atau supervisor, sikap anda akan menjadi faktor penentu dalam penciptaan
iklim kerja dalam kelompok anda.

Jadilah seorang yang memiliki
antusiasme, ceria dan positif. Sikap dan semangat para bawahan anda akan juga terpengaruh mengikutinya. Mereka akan memiliki kinerja lebih baik, dan hal itu tentu membuat pekerjaan anda sebagai seorang manajer atau supervisor jauh lebih mudah.

No comments: