Terkadang memang kita beruntung bisa mendapatkan yang kita inginkan tanpa perlu bersusah-payah
mengupayakannya namun lebih sering
diperlukan kerja keras untuk dapat memperoleh berbagai hal yang kita
inginkan.
Baru beberapa hari tahun 2018 kita jalani, apakah di penghujung
tahun lalu Anda sudah melakukan evaluasi
atas semua yang sudah Anda upayakan sepanjang tahun, bersyukur untuk semua kinerja memuaskan, dan belajar dari setiap kesalahan atau
bahkan kegagalan, serta yang
terpenting adalah melakuķan introspeksi
diri untuk melihat apakah usia emosi
kita sama dengan usia fisik kita,
apakah kita semakin matang dan dewasa atau hanya semakin tua saja karena menjadi tua belum tentu dewasa.
Dengan semakin bertambahnya
jumlah tahun yang dilalui, kita perlu secara
teratur melakuķan penelaahan mendalam agar bisa lebih mawas diri, lebih mampu
menahan emosi, berpikir dan berperilaku positif dan lebih sering bersyukur, dan lebih menyadari bahwa untuk bisa membuat segala sesuatu di luar
diri kita lebih baik adalah dengan lebih dulu selalu berupaya membuat diri
sendiri lebih baik dari waktu ke waktu.
Tidak
semua hal yang kita inginkan, bisa kita raih dengan mudah dan jadikan setiap kegagalan
dalam upaya yang sudah kita lakukan sebagai sarana untuk belajar menjadi lebih
baik lagi karena untuk bisa meraih kesuksesan tidaklah cukup hanya dengan membuat
resolusi atau dengan memiliki
motivasi yang tinggi atau dengan
hanya berpikir positif namun akan diperlukan aksi dan upaya terus menerus untuk merealisasikan semua sasaran yang sudah kita tetapkan dengan spesifik, dapat dilaksanakan,
dapat diukur, memiliki tenggat waktu yang jelas
dan realistis, sehingga hidup kita menjadi
bermakna.
Perbaharui diri kita menjadi lebih berkualitas dari waktu ke
waktu dan tidak hanya menjelang tahun baru.
Saya
mengucapkan kepada Anda sekalian dan juga kepada diri sendiri, tidak hanya
ucapan Selamat Tahun Baru tetapi Selamat Anda Baru, Happy
New You!
No comments:
Post a Comment