Friday, June 30, 2017

PENGEMBANGAN DIRI BERKELANJUTAN


Apapun profesi yang Anda tekuni, apakah sebagai seorang konsultan, peneliti, dokter, musisi, guru, karyawan, pengusaha atau banyak profesi lainnya, membutuhkan waktu yang cukup lama untuk dapat mencapai tingkat keahlian yang mumpuni dari pelajaran serta pengalaman yang didapatkan dari tahun-tahun yang dilewati, yang kemudian akan sangat menentukan tingkat kinerja yang dihasilkan.
Demikian pula untuk menjadi seorang pemimpin yang mampu dengan baik memimpin banyak orang sehingga perusahaannya meraih kesuksesan sepertinya terlihat mudah namun dalam kenyataannya hampir seluruh pemimpin yang terkenal karena kemampuan mereka dalam memimpin perusahaan-perusahaan besar dan sukses ternyata harus melewati masa-masa dimana mereka juga mengalami berbagai masalah dan bahkan kegagalan.  Dibutuhkan kerja nyata dan kerja keras serta terus belajar dari waktu ke waktu untuk dapat menjadi seorang pemimpin yang berkualitas.
Karena tidak mudah untuk dapat menjadi seorang pemimpin yang baik, kebanyakan orang sudah menyerah sebelum bertanding dan bahkan mereka yang sudah menempati posisi sebagai pimpinan tidak cukup berupaya dan menyediakan waktu untuk terus dapat mengembangkan diri mereka agar dapat melaksanakan dengan lebih baik lagi berbagai tugas yang merupakan tanggung jawab mereka dan juga untuk mampu mengatasi berbagai hambatan yang muncul karena perubahan.
Para pemimpin yang berkualitas dari waktu ke waktu menetapkan berbagai sasaran pengembangan diri mereka dan berani mencoba berbagai hal baru yang memang tidak mudah agar mereka terus berkembang menjadi lebih baik lagi.
Para pemimpin yang sukses dalam menjalankan roda perusahaan atau roda pemerintahan memiliki ciri yang kurang lebih sama yaitu bahwa mereka adalah para pekerja keras dan sepertinya bisa berada di hampir seluruh situasi penting yang memang membutuhkan kehadiran mereka.
Mereka memiliki ciri lain yang sama yaitu menetapkan sasaran-sasaran yang jelas dan berupaya untuk merealisasikan berbagai sasaran tersebut dengan memperinci berbagai sasaran tersebut menjadi rencana tindakan yang perlu dilaksanakan oleh orang-orang yang mereka pimpin. Kemudian untuk memastikan bahwa berbagai sasaran yang telah ditetapkan tersebut akan tercapai, maka dari waktu ke waktu mereka melakukan bagian yang memang merupakan salah satu peran penting mereka yaitu pengendalian melalui pemeriksaan kinerja yang sudah harus dicapai pada setiap tahapan.
Para pemimpin yang berkualitas sangat menyadari bahwa bukanlah gaya dan cara memimpin yang menjadi tolok ukur kesuksesannya dalam memimpin tetapi pada kinerja berkualitas yang mereka hasilkan dan untuk lebih dapat memastikan hal tersebut mereka bukan saja memeriksa komitmen melalui introspeksi diri tetapi juga membiarkan para konstituen mereka untuk memberikan saran dan kritik yang memang akan sangat diperlukan untuk dapat terus mengembangkan diri mereka.  


Untuk dapat menjadi pemimpin berkualitas akan diperlukan pengembangan diri berkelanjutan agar mampu untuk terus menghasilkan kinerja berkualitas yang merupakan tolok ukur paling penting kesuksesan seorang pemimpin.

No comments: