Saturday, December 23, 2017

KETERLIBATAN PARA KARYAWAN DALAM PENYUSUNAN STRATEGI


Sebagai pimpinan, mungkin Anda pernah mengalami keadaan dimana Anda telah mencoba berbagai daya upaya dalam menjelaskan strategi dengan sangat terperinci bahkan langkah demi langkah kepada tim Anda namun hasilnya sungguh mengherankan bagi Anda karena hampir tidak ada satupun dari mereka yang memahami dan melaksanakan langkah-langkah yang diperlukan dengan benar.

“Mengapa mereka tidak pernah mau mendengarkan?”

“Mengapa mereka terus saja melakukan cara-cara lama padahal sudah jelas diperlukan cara-cara baru seperti yang dijelaskan yang akan lebih sesuai dengan perkembangan zaman agar perusahaan bisa terus  berkembang?”  

Anda tidak perlu terus bertanya-tanya sendiri karena permasalahannya bukanlah pada strategi, atau bukan pula pada kemampuan Anda dalam menjelaskan strategi yang ingin Anda jalankan, juga bukan pada ketidakmampuan intelektual dari sebagian besar anggota tim Anda, tetapi lebih pada bahwa mereka tidak merasa dilibatkan dalam penyusunan strategi tersebut.


Melibatkan sebanyak mungkin anggota tim Anda dalam penyusunan strategi dan rencana kerja akan lebih memastikan pelaksanaannya dengan benar dan konsisten.